25.9 C
Jakarta
Sabtu, 20 April, 2024

Aplikasi Android Terkini Yang Kian Trend

duniafintech.com – Canggihnya teknologi di masa kini ditandai dengan banyaknya masyarakat yang sudah memiliki hp android dari berbagai brand dengan banyak aplikasi android terkini. Berdasarkan penelitian 89% penduduk indonesia memliki smartphone android yang canggih.

Hal tersebut dikarenakan dengan menggunakan Android kita bisa melakukan berbagai macam aktivitas, baik itu bermain game untuk mengisi waktu luang sampai yang berhubungan dengan pekerjaan kita sehari-hari, seperti mengirim email, pesan singkat, mengetahui informasi cuaca, sampai menentukan lokasi tempat kita berada. Dibawah ini ada aplikasi android terkini yang cukup trend hingga sekarang :

  • Telegram X

Telegram X kini hadir dengan fitur terbaru, sekaligus memperbaiki fitur yang lama, di antaranya: perintah obrolan atau panggilan baru menawarkan menu penerusan, pemutar musik, menghapus obrolan, serta penempatan teks yang lebih baik daripada sebelumnya.

  • RememBear

Jika Anda sering lupa password yang digunakan untuk aplikasi, RememBear merupakan aplikasi password manager baru dari TunnerBearVPN. Fungsi utamanya adalah untuk menyimpan dan mengingat password aplikasi yang sering digunakan, dan lebih aman dari pada password manager lain yang mungkin saat ini Anda gunakan.

  • YouTube Go

Aplikasi ini kini sudah tersedia di Indonesia. Sama seperti aplikasi YouTube yang ada saat ini, YouTube Go memiliki fungsi utama untuk streaming video. Hanya saja, YouTube Go dibekali berbagai fitur untuk menghemat data internet.

  • THRIVE

Bagi yang sudah merasa kecanduan dengan smartphone, sebaiknya berhati-hati dengan cara melakukan instal aplikasi ini. Aplikasi terbaru ini akan membatasi waktu Anda untuk bermain smartphone dan ketergantungan terhadap teknologi. THRIVE akan memblokir semua aplikasi, notifikasi, telepon dan pesan. 

  • Parallel space

Aplikasi ini memungkinkan Anda mengelola dua akun pengguna untuk setiap aplikasi yang terinstal di peranti Android. Pada dasarnya, Anda dapat membuat dua akun berbeda untuk aplikasi apa pun seperti Facebook, Instagram, Clash of the Clans, Candy Crush Saga, dsb.

 

Written : Rara

2 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Iklan

ARTIKEL TERBARU

LANGUAGE